Marning_Sadang - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Desa Sadang merupakan salah satu TP PKK aktif di Kecamatan Jatirogo. Kelompok yang beranggotakan perempuan dari berbagai latar belakang dan usia ini sangat getol dalam berinovasi untuk menyelenggarakan kegiatan yang bermanfaat bagi anggotanya. Contohnya pada beberapa bulan yang lalu TP PKK Desa Sadang mengadakan kegiatan berkreasi membuat bunga cantik dari tas kresek bekas, membuat anyaman strimin, membuat parcell dari snack dan masih banyak kegiatan bermanfaat lainnya.
TP PKK Desa Sadang menggelar pertemuan rutin pada setiap bulan. Dimana pertemuan tersebut diselenggarakan di Balai Desa Sadang pada tanggal 15 setiap bulannya. Kegiatan rutin tersebut dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PKK kemudian dilanjutkan dengan pembukaan oleh Ketua TP PKK dan selanjutnya pengocokan arisan dan acara terakhir adalah kegiatan kreasi inovasi.
Untuk melakukan inovasi kegiatan yang bermafaat bagi seluruh anggota, pada hari ini Jum'at tanggal 15 Desember 2023 TP PKK Desa Sadang mengadakan kegiatan penjaringan aspirasi (Hearing) dengan anggota. Ketua TP PKK Desa Sadang yang juga sebagai Bidan Desa di Puskesmas Jatirogo, Tutik Handayani, Amd, Keb. melakukan penjaringan usulan anggota TP PKK. Usulan dari anggota PKK Desa Sadang ini dimaksudkan akan di bawa ke Musyawarah Desa Sadang agar bisa dimasukkan kedalam Rencana Kegiatan Pembangunan (RKP) Desa Sadang pada Tahun 2024.
Setelah dilakukan penjaringan usulan, didapat beberapa usulan kreatif dari anggota PKK Desa Sadang. Diantara usulan tersebut adalah :
Hasil dari Hearing dengan anggota TP PKK ini selanjutnya akan dibawa ke Musyawarah Desa, sehingga dapat dimasukkan kedalam RKP tahun 2024. (@gus_sdg)